Cek Informasi Pendaftaran Vokasi Unhan Tahun 2023 di Sini!

oleh | Mei 5, 2023 | Blog, Jalur Masuk PTN | 0 Komentar

Pendaftaran Vokasi Unhan 2023 – Universitas Pertahanan RI atau yang biasa disebut dengan Unhan merupakan lembaga pendidikan tinggi terbuka yang memberi kesempatan bagi para perwira TNI dan sipil untuk memperdalam Ilmu Pertahanan dari sudut pandang militer, politik, ekonomi, sosial dan budaya. Unhan saat ini telah mengantongi akreditasi A dan menyediakan program Sarjana (S1), Magister (S2), Doktor (S3), dan Vokasi (D3).

Program studi Vokasi (D3) Unhan merupakan fakultas baru yang didirikan pada tahun 2021 dengan lokasi di Bukit Besak Nanae, Kecamatan Kalkuluk Mesak, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Program Vokasi Unhan ini menyediakan biaya kuliah gratis dan ketika lulus bisa berkesempatan menjadi calon prajurit TNI, lho. Tertarik?

Saat ini program Vokasi Unhan telah membuka pendaftaran mulai 1 April-14 Mei 2023. Bagi kamu yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan di Universitas Pertahanan RI Program Vokasi tahun 2023, simak informasi pendaftarannya di sini, yuk!

Baca Juga: Informasi Penerimaan Jalur JARVIS Kemenperin 2023

Program Studi Pada Vokasi Unhan

  • Budidaya Pertanian Lahan Kering
  • Budidaya Tanaman Perkebunan
  • Budidaya Ternak
  • Perikanan Tangkap
  • Pengolahan Hasil Laut/Perikanan
  • Permesinan Kapal
  • Budidaya Ikan

Jadwal Seleksi PMB Vokasi Unhan

Peserta pendaftar Vokasi Unhan tahun 2023 harus melalui beberapa tahapan tes, dengan jadwal pelaksanaan sebagai berikut:

Pendaftaran Online1 April-14 Mei 2023
Pengumuman Tes TPS, TKBI, dan RIK Psikologi24 Mei 2023
Try Out TPS dan TKBI29 Mei 2023
Tes TPS30 Mei 2023
Tes TKBI31 Mei 2023
Try Out RIK Psikologi21 Juni 2023
Tes RIK Psikologi22 Juni 2023
Pengumuman Hasil Tes TPS, TKBI, dan RIK Psikologi4 Juli 2023
Peserta Tes datang ke Unhan RI12 Juli 2023
Tes Mental Ideologi (MI) Tertulis14 Juli 2023
Pemeriksaan Kesehatan/Kesehatan Jiwa15-16 Juli 2023
MI Wawancara dan Wawancara Akademik17-18 Juli 2023
Samapta”A” dan “B”, Renang20 Juli 2023
Pengumuman Kelulusan21 Juli 2023

Baca Juga: Yuk! Mengenal Lebih Jauh Universitas Pertahanan (Unhan)

Persyaratan Umum

  • WNI (laki-laki atau perempuan).
  • Sanggup memenuhi peraturan dan ketentuan yang ditetapkan oleh Unhan.
  • Sehat jasmani dan rohani, serta tidak buta warna.
  • Berijazah SMA/sederajat jurusan IPA, SMK/sederajat sesuai jurusan prodi yang dioperasionalkan tahun 2022 dan 2023.
  • Tidak pernah tinggal kelas selama di SMA/SMK/sederajat.
  • Nilai rapor SMA/sederajat semester 1-5 rata-rata 80 dan untuk mata pelajaran IPA (fisika, matematika, biologi, dan kimia) minimal 85. Sedangkan untuk nilai rapor SMA/sederajat semester 1-5 dengan mata pelajaran yang sesuai jurusan prodi yang dioperasionalkan rata-rata 80 sesuai struktur kurikulum SMK pusat keunggulan.
  • Nilai tes intelligence quotient (IQ) minimal 100.
  • Usia maksimal 20 tahun saat masuk pendidikan, lulusan SMA/SMK/sederajat tahun berjalan dan satu tahun berikutnya.
  • Memiliki tinggi badan minimal laki-laki 160 cm dan perempuan 155 cm dengan berat badan proposional.
  • Mampu mengoperasikan komputer (aplikasi internet dan office).
  • Bersedia ditempatkan di mana saja sebagai prajurit TNI.
  • Bersedia menandatangani surat perjanjian kontrak mahasiswa dan surat pernyataan.
  • Transkrip nilai dan ijazah yang dilegalisir oleh Kemendikbud untuk sekolah SMA/SMK/sederajat luar negeri atau Dinas Pendidikan setempat bagi calon mahasiswa yang berasal dari SMA/SMK/sederajat berlatar belakang international school di dalam negeri.
  • Bersedia untuk tidak menikah dan tidak hamil selama mengikuti pendidikan.
  • Tidak sedang menerima beasiswa lain dan tidak akan menerima beasiswa lain selama mengikuti pendidikan.

Persyaratan Khusus

Persyaratan khusus pada penerimaan Vokasi Unhan tahun 2023 dibedakan berdasarkan lulusan SMA dan lulusan SMK, dengan ketentuan sebagai berikut:

Lulusan SMA/setingkat

  • Prodi Budidaya Pertanian Lahan Kering, nilai rapor semester 5 untuk Kimia dan Biologi minimal 85.
  • Prodi Budidaya Tanaman Perkebunan, nilai rapor semester 5 untuk Kimia dan Biologi minimal 85.
  • Prodi Budidaya Ternak, nilai rapor semester 5 untuk Biologi minimal 85.
  • Prodi Perikanan Tangkap, nilai rapor semester 5 untuk Fisika dan matematika minimal 85.
  • Prodi Pengolahan Hasil Laut/Perikanan, nilai rapor semester 5 untuk Fisika dan Matematika minimal 85.
  • Prodi Permesinan Kapal, nilai rapor semester 5 untuk Fisika dan Matematika minimal 85.
  • Prodi Budidaya Ikan, nilai rapor semester 5 untuk Matematika dan Biologi minimal 85.

Lulusan SMK/sertingkat

Program keahlian SMK yang diijinkan mengikuti program D3, adalah sebagai berikut:

  • Teknik mesin
  • Teknik perkapalan
  • Agribisnis tanaman
  • Agribisnis pengolahan hasil pertanian
  • Teknik pertanian
  • Kehutanan
  • Pelayaran kapal penangkap ikan
  • Perikanan
  • Pengolahan hasil perikanan

Pendaftaran

Pendaftaran Vokasi Unhan tahun 2023 bisa diakses pada laman https://penerimaan.idu.ac.id/register dengan melakukan registrasi terlebih dahulu. Registrasi tersebut bisa peserta gunakan untuk login dan melakukan tahapan-tahapan pendaftaran selanjutnya.

Informasi Pendaftaran Vokasi Unhan Tahun 2023 di atas semoga bisa membantu kamu. Jangan sampai kelewatan untuk mendaftar, karena pendaftaran hanya sampai 14 Mei 2023 dan pastikan semua persyaratan telah terpenuhi, ya!


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga Yang Lainnya…