Inilah 7 Prospek Kerja Ekonomi Syariah yang Menjanjikan

oleh | Feb 2, 2022 | Blog, Prospek Kerja | 0 Komentar

Prospek Kerja Ekonomi Syariah – Mayoritas penduduk di Indonesia memeluk agama Islam. Hal ini melandasi dan melatarbelakangi adanya jurusan Ekonomi Syariah. Beberapa kurun terakhir, jurusan ini semakin meningkat dan berkembang.

Jurusan ini sekarang mulai terkenal dan banyak peminatnya. Tidak heran banyak yang mengambil jurusan ini. Industri keuangan saat ini membutuhkan banyak ahli hukum agama Islam dalam dunia finansial. Oleh karena itu, lulusan program studi Ekonomi Syariah di Indonesia sangat dibutuhkan perannya.

Ingin tahu lebih lanjut prospek karir yang cocok untuk lulusan Ekonomi Syariah? Simak penjelasannya berikut ini.

Mengenal Jurusan Ekonomi Syariah

Ekonomi Syariah mempelajari ilmu pengetahuan syariah yang mengulas perilaku ekonomi maupun permasalahan seputar ekonomi dengan berlandaskan dari nilai-nilai keislaman. Ekonomi Syariah berbeda dengan ekonomi konvensional. Ada beberapa hal dalam sistem ekonomi konvensional yang tidak diperbolehkan dalam Islam, seperti dilarang melakukan riba, penimbunan kekayaan, dan transaksi terlarang lainnya.

Ekonomi syariah mempelajari semua ilmu serta teori ekonomi mikro dan makro tetapi perspektif dan pengetahuannya didasari oleh ide dan hukum agama Islam. Segala aspek kegiatan ekonomi telah diatur dalam hukum Islam seperti transaksi jual-beli, hutang-piutang, simpan-pinjam, bagi hasil, sewa-menyewa, dan teknik pembagian laba. Ekonomi Syariah memiliki beberapa dasar atau landasan hukum, antara lain Al-Qur’an, Hadits, Ijma’, dan Ijtihad dan qiyas.

Baca juga Prospek Kerja Teknologi Pendidikan, 5 Peluang yang Bisa Dipilih

Prospek Kerja Lulusan Ekonomi Syariah

Pertumbuhan industri keuangan Syariah di Indonesia semakin meningkat dan berkembang. Banyak bermunculan perusahaan dan industri keuangan yang berbasis syariah. Para mahasiswa lulusan jurusan Ekonomi Syariah memiliki banyak prospek karir yang cukup menjanjikan.

Berikut beberapa pilihan profesi untuk lulusan Ekonomi Syariah:

Karyawan di Perbankan Syariah

Perbankan syariah menerapkan prinsip-prinsip Islam dalam mengatur dan mengelola keuangan. Bekerja sebagai karyawan di perbankan syariah bisa dibilang cukup menjanjikan karena akhir-akhir ini semakin bermunculan bank berlabel syariah. Berikut macam-macam staf di perbankan syariah, antara lain customer service, teller, back office, general affair, dan lainnya.

Ahli Ekonomi Islam

Beberapa kurun waktu ini, banyak sekali kegiatan sektor ekonomi yang menerapkan prinsip Islam di dalamnya. Prinsip ekonomi Islam tidak bisa diterapkan dengan sembarangan. Dibutuhkan ahli ekonomi Islam dalam suatu perusahaan atau lembaga yang menerapkan konsep ekonomi syariah.

Konsultan Keuangan

Saat ini, konsultan keuangan cukup banyak dibutuhkan di berbagai sektor keuangan. Banyak orang yang membutuhkan bantuan dari pihak ketiga untuk mengatur keuangannya dengan cara tepat atau keluar dari masalah keuangan. Posisi ini mempunyai peran untuk memberikan konsultasi, solusi, serta membuat perencanaan keuangan bagi orang yang membutuhkan jasanya.

Analis Keuangan

Analis keuangan pastinya dibutuhkan dalam industri keuangan karena posisi ini mempunyai tugas untuk mengumpulkan segala informasi dan data, khususnya data kuantitatif. Analis keuangan juga mempunyai tugas untuk melakukan analisa laporan keuangan yang dapat menjadi media perusahaan untuk membuat keputusan. Selain itu, posisi ini juga membuat laporan untuk internal dan mempresentasikannya.

Staf Akuntan

Setiap perusahaan membutuhkan staf akuntan untuk mencatat transaksi dan membuat laporan keuangan bulanan sampai tahunan. Akuntan mempunyai tugas membuat laporan keuangan dan mencatat berbagai transaksi. Agar bisa menjadi staf akuntan, kamu perlu memiliki skill perhitungan angka, public speaking yang bagus, kemampuan beradaptasi, analisis data, mempunyai pemahaman bisnis, dan membangun relasi yang kuat.

Marketing

Posisi ini sangat penting dalam setiap perusahaan. Marketing berperan untuk memenuhi segala kebutuhan dan kepuasan konsumen. Beberapa tugas marketing pada perusahaan yaitu berperan sebagai sales, promosi, riset dan pengembangan, serta perwujudan konsep marketing communication. Peluang pekerjaan ini cukup banyak dan luas karena setiap perusahaan membutuhkan peran marketing.

Dosen

Dosen merupakan pendidik profesional serta ilmuwan dengan mempunyai tugas beragam yang memiliki implementasi dalam bentuk pengabdian. Tugas utama dosen yaitu sebagai mendidik, mengajar, dan melatih mahasiswanya. Selain itu, dosen Ekonomi Syariah juga diharapkan melakukan penelitian di bidang ini dan memberikan pengabdian kepada masyarakat.

Inilah 7 Prospek Kerja Ekonomi Syariah yang Menjanjikan. Jurusan ini makin populer seperti jurusan lain dan ternyata prospek kerja lulusan ini bisa dikatakan cukup banyak. Tertarik untuk mengambil jurusan ini?


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga Yang Lainnya…