Jurusan Politeknik AKA Bogor dan Profil Lulusannya

oleh | Okt 10, 2022 | Blog, Sekolah Kedinasan | 0 Komentar

Jurusan Politeknik AKA Bogor – Program studi di Politeknik AKA Bogor menyelenggarakan pendidikan di bawah naungan Kementerian Perindustrian. Kampus ini bertugas menyediakan SDM ahli kimia analisis dan terapannya yang dibutuhkan untuk menyelenggarakan dan mengembangkan industri.

Kurikulum yang digunakan dalam pembelajaran di Politeknik AKA Bogor berbasis kompetensi yang link and match dengan industri dan didukung sarana prasarana serta tenaga pengajar yang berpengalaman. Lulusan D-III Politeknik AKA Bogor nantinya akan mendapat gelar Ahli Madya Sains (A.Md.Si) sedangkan lulusan D-IV akan mendapat gelar Sarjana Terapan Nanoteknologi Pangan (S.Tr.N.P).

Nah, bagi kamu yang tertarik masuk di Politeknik AKA Bogor, simak jurusan lengkapnya dan profil lulusannya di bawah ini.

Program Studi Analisis Kimia

Lulusan prodi ini akan mendapatkan gelar Ahli Madya Sains (A. Md. Si.). Kurikulum di prodi ini mengacu pada KKNI, SKNKA, SKKNI, dan MSL 09 Laboratory Operation. Prodi D-III Analisis Kimia terbagi menjadi:

  • Program studi D-III Analisis Kimia Reguler
  • Program studi D-III Analisis Kimia Dual System
  • Program studi D-III Analisis Kimia Akselerasi

Profil Lulusan

  • Analis lapangan dan petugas pengambil contoh
  • Analis bahan baku
  • Analis work in process/semifinished good
  • Analis finished good
  • Analis Utilitas
  • Analis lingkungan
  • Analis kimia fisik
  • Analis mikrobiologi
  • Analis retain sample/masa simpan
  • Analis kalibrasi
  • Teknisi R&D formulator
  • Teknisi R&D method development

Program Studi Penjaminan Mutu Industri Pangan

Sejak tahun 2018, prodi ini mulai melaksanakan pembelajaran sistem ganda (dual system). Prodi ini membekali mahasiswanya dengan kompetensi sebagai penjamin mutu pangan, antara lain pada bidang quality control, quality assurance, dan HRD di industri pangan.

Profil Lulusan

  • Analis kimia
  • Analis fisik pangan
  • Analis organoleptik pangan
  • Analis mikrobiologi pangan
  • Pengendali dokumen sistem mutu industri pangan
  • Supervisor pengawasan mutu
  • Staf inspektor industri pangan
  • Staf auditor keamanan pangan
  • Staff quality control
  • Staff quality assurance

Baca juga Yuk, Mengenal Lebih Jauh Politeknik AKA Bogor!

Program Studi Pengolahan Limbah Industri

Prodi ini menyediakan SDM bidang pengolahan limbah industri yang dibutuhkan dalam menyelenggarakan dan mengembangkan industri. Lulusan prodi ini nantinya akan mendapat gelar Ahli Madya Sains (A. Md. Si.).

Profil Lulusan

  • Penanggung jawab operasional pengolahan air limbah
  • Penanggung jawab operasional instalasi pengendalian pencemaran udara
  • Penanggung jawab operasional pengelolaan limbah B3
  • Pemantau dan Analis pengelolaan limbah padat/limbah padat non B3
  • Pengambil contoh uji air
  • Teknisi/Analis K3
  • Analis laboratorium lingkungan

Program Studi D-IV Nanoteknologi Pangan

Prodi ini merupakan prodi sarjana terapan dengan masa studi selama 4 tahun/8 semester. Bidang kajian yang dipelajari dalam prodi ini meliputi nanomaterial dalam bidang pengolahan pangan, nanomaterial dalam bidang keamanan dan penjaminan mutu pangan serta nanomaterial dalam bidang kemasan pangan.

Profil Lulusan

  • Industri kemasan pangan
  • Industri suplemen nanoherbal
  • Industri pengolahan pangan
  • Industri pengembang sensor untuk produk pangan
  • R&D formulator
  • R&D method development
  • Section head/assistant manager/junior manager

Apakah kamu tertarik untuk masuk di politeknik ini? Semoga Jurusan Politeknik AKA Bogor dan Profil Lulusannya di atas bisa menjadi referensimu dalam memilih jurusan kuliah yang tepat, ya!


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga Yang Lainnya…