15 Daftar Kampus Negeri dan Swasta yang Ada di Surabaya

oleh | Agu 3, 2022 | Blog, PTN, PTS, Sekolah Kedinasan | 1 Komentar

Kampus di Surabaya – Kota Surabaya salah satu kota favorit mahasiswa untuk melanjutkan studi kuliah. Surabaya merupakan ibu kota provinsi Jawa Timur yang memiliki banyak perguruan tinggi. Ada banyak kampus di Surabaya, baik negeri dan swasta yang bisa kamu pilih.

Bagi kamu yang ingin melanjutkan studi di perkuliahan tentunya memilih perguruan tinggi tidak mudah. Jika kamu ingin kuliah di kota Surabaya, kota ini memiliki banyak kampus dengan kualitas terbaik. Yuk, simak daftar kampus yang ada di Surabaya di bawah ini.

Universitas Airlangga (Unair)

Beberapa program studi di Unair telah terakreditasi internasional, jadi sudah tidak diragukan lagi kualitas pendidikan di kampus ini. Unair menyelenggarakan program pendidikan dengan program diploma (D3 dan D4), sarjana (S1), pascasarjana (S2 dan S3), profesi, dan spesialis. Termasuk di dalamnya menggelar program internasional.

Unair menyelenggarakan pendidikan sarjana bertaraf internasional atau disebut IUP/International Undergraduate Programs. Program ini tidak hanya menerima mahasiswa asing tetapi juga mahasiswa Indonesia yang ingin mendapatkan lebih banyak international exposure.

Daftar fakultas yang ada di Unair:

  • Fakultas Kedokteran (FK)
  • Fakultas Kedokteran Gigi (FKG)
  • Fakultas Hukum (FH)
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)
  • Fakultas Farmasi (FF)
  • Fakultas Kedokteran Hewan (FKH)
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  • Fakultas Sains dan Teknologi (FST)
  • Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM)
  • Fakultas Psikologi (FPsi)
  • Fakultas Ilmu Budaya (FIB)
  • Fakultas Keperawatan (FKp)
  • Fakultas Perikanan dan Kelautan (FPK)
  • Fakultas Vokasi (FV)
  • Fakultas Teknologi Maju & Multidisiplin (FTMM)
  • Sekolah Pascasarjana (SPs)
  • Sekolah Ilmu Kesehatan dan Ilmu Alam Banyuwangi

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

ITS merupakan perguruan tinggi negeri unggulan di bidang sains dan teknologi di Indonesia. Kualitas dan keunggulan di kampus ini tidak perlu diragukan lagi, ITS telah terakreditasi dari BAN-PT, ABET, IABEE, dan sertifikasi AUN-QA.

ITS memiliki tujuh fakultas dengan bidang ilmu strategis yang menjadi pusat keunggulan bagi pengajaran ilmu pengetahuan, teknologi, dan desain di Indonesia. Kampus ini menyediakan beberapa program yaitu program vokasi, sarjana, magister, doktor, internasional, profesi insinyur, dan kuliah terapan.

Berikut daftar fakultas yang disediakan di ITS:

  • Teknik Sipil, Perencanaan dan Kebumian
  • Desain Kreatif dan Bisnis Digital
  • Sains dan Analitika Data
  • Teknologi Kelautan
  • Vokasi
  • Teknologi Industri dan Rekayasa Sistem
  • Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas
  • Sekolah Interdisiplin Manajemen dan Teknologi

Universitas Negeri Surabaya (Unesa)

Universitas Negeri Surabaya (Unesa) merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di Surabaya. Unesa menyelenggarakan dua program, yaitu program kependidikan dan program non kependidikan. Program kependidikan dan non kependidikan, terdiri atas:

  • Jenjang Sarjana (S1), Sarjana Terapan (D-IV)
  • Pendidikan Profesi
  • Jenjang Magister (S2)
  • Jenjang Doktor (S3)

Berikut fakultas yang ada di Unesa:

  • Fakultas Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Bahasa & Seni
  • Fakultas Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam
  • Fakultas Ilmu Sosial & Hukum
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Ilmu Olahraga
  • Fakultas Ekonomika & Bisnis
  • Pascasarjana
  • Program Vokasi

Universitas Surabaya (Ubaya)

Universitas Surabaya (Ubaya) yaitu universitas swasta di Surabaya, Jawa Timur. Universitas ini memiliki tiga kampus yaitu di Ngagel, Rungkut, dan outdoor kampus di Trawas. Kampus ini tercatat sebagai salah satu 50 Promising Indonesian Universities.

Ubaya menyelenggarakan program antara lain program diploma (D3), program sarjana (S1), program magister (S2), dan program profesi. Ubaya bertujuan untuk menghasilkan tenaga ahli dan ilmuwan, mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu dan teknologi serta mengupayakan penggunaannya untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat, sesuai tuntutan masyarakat bisnis dan industri.

Baca juga Tertarik Kuliah di Bogor? Berikut Pilihan Daftar Kampus yang ada di Bogor

Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA)

UINSA merupakan salah satu dari beberapa perguruan tinggi tertua di Indonesia. Kampus yang terletak di pusat kota Surabaya ini telah terakreditasi A. UINSA menyediakan fasilitas sarana dan prasarana yang memadai dalam menunjang penyelenggaraan pendidikan.

Kampus ini memiliki visi yaitu menjadi universitas Islam yang unggul dan kompetitif bertaraf internasional. Berikut daftar fakultas yang ada di UINSA:

  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
  • Fakultas Tarbiyah dan Keguruan
  • Fakultas Syariah dan Hukum
  • Fakultas Adab dan Humaniora
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  • Fakultas Dakwah dan Komunikasi
  • Fakultas Psikologi dan Kesehatan
  • Fakultas Sains dan Teknologi
  • Fakultas Ushuluddin & Filsafat
  • Pascasarjana

Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya

Pendidikan program Diploma III/IV Kesehatan di Politeknik Kesehatan Surabaya diarahkan untuk menghasilkan tenaga ahli madya/sains terapan kesehatan sebagai tenaga profesional.

Berikut jurusan yang ada di Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya:

  • Jurusan Keperawatan
  • Jurusan Kebidanan
  • Jurusan Kesehatan Lingkungan
  • Jurusan Teknik Elektromedik
  • Jurusan Keperawatan Gigi
  • Jurusan Analis Kesehatan
  • Jurusan Gizi

Universitas Dr. Soetomo (Unitomo)

Unitomo adalah perguruan tinggi swasta di Surabaya yang didirikan tahun 1981. Kampus ini memiliki visi menjadi universitas unggul yang menempati peringkat lima besar PTS di Indonesia dengan berlandaskan nilai-nilai perjuangan Dr. Soetomo yaitu mandiri, modern, dan beretika.

Berikut fakultas yang ada di Universitas Dr. Soetomo:

  • Fakultas Ilmu Administrasi
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Sastra
  • Fakultas Ilmu Komunikasi
  • Fakultas Hukum
  • Fakultas Ilmu Kesehatan

UPN “Veteran” Jawa Timur

Program pendidikan yang ada di UPN “Veteran“ Jawa Timur antara lain program sarjana, magister, dan doktor. Universitas ini memiliki 7 fakultas dengan 22 program studi, 1 program pascasarjana dengan 5 program studi, dan 1 program doktor dengan 1 program studi.

Kampus ini memiliki visi menjadi universitas unggul berkarakter bela negara. UPN “Veteran“ Jawa Timur dikenal sebagai kampus bela negara. Sebagai kampus bela negara, diharapkan kampus ini mampu menghasilkan lulusan sarjana Pionir Pembangunan yang selalu siap mempertahankan NKRI, Pancasila, dan UUD 1945 dimanapun dan kapanpun bekerja.

Secara khusus di UPN “Veteran“ Jawa Timur sedang dirintis Program Studi Bela Negara sebagai wujud nyata menjadi bagian dari Universitas Pertahanan dengan status Perguruan Tinggi Milik Pemerintah di bawah pembinaan Kementerian Pertahanan.

Daftar fakultas yang ada di UPN “Veteran“ Jawa Timur:

  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
  • Fakultas Ilmu Komputer
  • Fakultas Arsitektur dan Desain
  • Fakultas Hukum
  • Program Pascasarjana

Politeknik Pelayaran Surabaya

Didirikannya Poltekpel Surabaya untuk memenuhi kebutuhan tenaga pelaut yang profesional khususnya Ahli Nautika, Ahli Teknika, dan Ahli Elektro Pelayaran untuk Pelayaran Kapal Niaga. Sekolah kedinasan ini memiliki visi menjadi pusat pendidikan transportasi laut bertaraf internasional.

Sejak tahun 1982 sampai 2012, Poltekpel Surabaya telah meluluskan kurang lebih 72.500 pelaut dalam berbagai program dan jenjang Diklat Keahlian dan Diklat Keterampilan, khususnya Diklat Keterampilan Khusus Pelaut (DKKP). Program Studi yang ada di Poltekpel Surabaya:

  • D3 Nautika
  • D3 Teknika
  • D3 Elektro
  • D4 Teknologi Rekayasa Operasi Kapal (TROK)
  • D4 Teknologi Rekayasa Permesinan Kapal (TRPK)
  • D4 Teknologi Rekayasa Kelistrikan Kapal (TRKK)
  • D4 Transportasi Laut

Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Universitas Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya telah terakreditasi A dari BAN-PT. Universitas ini didirikan sejak tahun 1960 dan hingga saat ini Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya sebagai wadah dunia ilmu pengetahuan menawarkan beragam pilihan bidang ilmu baik sains, teknik, sosial, bisnis, kedokteran, dan masih banyak lagi. Kampus ini siap menghasilkan lulusan yang kompeten, kreatif, dan profesional di bidangnya, antara lain:

  • Sekolah Pascasarjana
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Farmasi
  • Fakultas Bisnis
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Teknologi Pertanian
  • Fakultas Psikologi
  • Fakultas Keperawatan
  • Fakultas Filsafat
  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Ilmu Komunikasi
  • Fakultas Kewirausahaan
  • Fakultas Vokasi

Universitas Wijaya Kusuma Surabaya

Universitas Wijaya Kusuma merupakan salah satu perguruan tinggi swasta di Surabaya yang didirikan tahun 1981. Universitas ini memiliki program untuk jenjang diploma 3, sarjana, dan pascasarjana. Kampus ini dimiliki oleh Yayasan Wijaya Kusuma yang didirikan mulai tahun 1980 yang merupakan induk utama dari Universitas Wijaya Kusuma.

Fakultas yang ada di Universitas Wijaya Kusuma:

  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Hukum
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  • Fakultas Bahasa dan Sains
  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Kedokteran Hewan

Akademi Farmasi Surabaya

Akademi Farmasi Surabaya merupakan institusi pendidikan tinggi Diploma-III Farmasi satu-satunya di Surabaya di bawah Yayasan Kepharmasian Surabaya. Kampus ini resmi didirikan tahun 2010 merupakan institusi pendidikan tinggi dibawah binaan Departemen Kesehatan RI dan Departemen Pendidikan Tinggi RI. Kemudian, beralih izin alih bina ke Kementerian Pendidikan Nasional, tepatnya Dirjen Dikti tahun 2012.

Akademi Farmasi Surabaya dalam proses belajar mengajar mempunyai tujuan untuk mencetak mahasiswa yang terampil, jujur, disiplin, dan berkompeten di bidang Farmasi. Kampus ini memiliki visi menjadi perguruan tinggi kesehatan yang unggul di tingkat nasional dalam pelaksanaan Tridharma perguruan tinggi bidang kesehatan, dan menghasilkan lulusan yang profesional dan berakhlak mulia.

Institut Teknologi Telkom Surabaya

Institut Teknologi Telkom Surabaya merupakan lembaga pendidikan tinggi di bawah naungan Yayasan Pendidikan Telkom. Kampus ini berfokus pada bidang maritim, transportasi, dan logistik. Perguruan tinggi ini berstandar internasional berbasis teknologi informasi dan komunikasi (ICT).

Fakultas yang ada di Institut Teknologi Telkom Surabaya:

  • Fakultas Teknologi Elektro dan Industri Cerdas

Fakultas ini memiliki 5 program studi. Kelima prodi tersebut didirikan dengan kekhasan yang berfokus pada penerapan ICT di bidang maritim, transportasi, dan logistik. Program studinya antara lain S1 Teknik Logistik, S1 Teknik Elektro, S1 Teknik Komputer, S1 Teknik Industri, dan S1 Teknik Telekomunikasi.

  • Fakultas Teknologi Informasi dan Bisnis

Fakultas yang memiliki 6 program studi di bidang teknologi informasi dan bisnis. Fakultas ini didirikan dengan tujuan menjadi fakultas yang unggul dalam penerapan ICT serta berfokus pada bidang maritim, transportasi, dan logistik. Prodinya antara lain S1 Rekayasa Perangkat Lunak, S1 Sains Data, S1 Teknologi Informasi, S1 Sistem Informasi, S1 Bisnis Digital, dan S1 Informatika.

Universitas Bhayangkara Surabaya

Program pendidikan di Universitas Bhayangkara Surabaya terdiri atas program sarjana dan program pascasarjana.  

Berikut fakultasnya:

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

  • Administrasi Negara
  • Ilmu Komunikasi

Fakultas Hukum

  • Ilmu Hukum

Fakultas Ekonomi

  • Manajemen
  • Akuntansi
  • Ekonomi Pembangunan

Fakultas Teknik

  • Teknik Elektro
  • Teknik Sipil
  • Teknik Informatika

Politeknik Ubaya

Politeknik Ubaya memiliki visi menjadi lembaga pendidikan tinggi vokasi (Politeknik) unggul di bidang bisnis dan industri yang berwawasan global. Sebagai perguruan tinggi vokasi perkuliahan di Politeknik Ubaya diselenggarakan dengan persentase praktik 70% dan teori 30% serta dibekali dengan berbagai sertifikasi kompetensi untuk mendukung profesional lulusan.

Program Studi:

  • Digital Business Accounting
  • Digital Business & Marketing
  • Digital Office Administration
  • English For Business & PR
  • Digital Taxation

Itulah 15 Daftar Kampus Negeri dan Swasta yang Ada di Surabaya. Semoga artikel di atas bermanfaat bagi kamu yang ingin melanjutkan studi perkuliahan di kota Surabaya.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTN, Kedokteran, Sekolah Kedinasan, IUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

1 Komentar

  1. Kampus bermutu

    I don’t even know how I stopped up here, however I assumed this publish used to be great.
    I do not know who you are however certainly you’re going to a well-known blogger in case you aren’t already.
    Cheers!

    Balas

Trackbacks/Pingbacks

  1. Ingin Kuliah di Jogja? Simak di Sini! Daftar PTN yang Ada di Yogyakarta | LKBB Indonesia college - […] Baca juga 15 Daftar Kampus Negeri dan Swasta yang Ada di Surabaya […]
  2. Jurusan di Institut Teknologi Telkom Surabaya dan Profil Lulusannya | LKBB Indonesia college - […] Baca juga 15 Daftar Kampus Negeri dan Swasta yang Ada di Surabaya […]
  3. Inilah Daftar Kampus yang Ada di Bali, Kamu Mau Pilih yang Mana? | LKBB Indonesia college - […] 15 Daftar Kampus Negeri dan Swasta yang Ada di Surabaya […]

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga Yang Lainnya…