Kelebihan Masuk AKMIL Yang Harus Kalian Ketahui

oleh | Jun 16, 2020 | Blog, Sekolah Kedinasan | 13 Komentar

AKMIL – Akademi Militer atau biasa disebut dengan AMILMerupakan sebuah lembaga Perguruan Tinggi Kedinasan yang mencetak para TNI Angkatan Darat. Sekolah Kedinasan AKMIL sendiri berada di bawah naungan Kementerian Pertahanan Nasional RI. Akademi Militer atau AKMIL beralamatkan di Jalan Gatot Subroto Jurangombo Selatan Magelang Selatan, Seneng Satu, Banyurojo, Kec. Mertoyudan, Magelang, Jawa Tengah 56172. Sekolah kedinasan AKMIL atau Akademi Militer merupakan salah satu Perguruan Tinggi Kedinasan yang di gemari oleh kaum muda-mudi bangsa. Bisa masuk dan lulus dari Sekolah Kedinasan AKMIL merupakan suatu kebanggaan tersendiri untuk para pelamarnya. Untuk bisa masuk ke Akademi Militer ini sebenarnya gampang-gampang susah. Hanya saja untuk para calon Perwira AKMIL perlu diketahui bahwa masuk ke Sekolah Kedinasan AKMIKL membutuhkan persiapan yang sangat matang. Semua perlu dipersiapkan sejak dini agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Baca Juga Mengenai : Program Studi Teknik Sipil Akmil

Beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum kalian masuk dan menjadi seoarang taruna di AKMIL antara lain, yang pertama kalian harus memiliki mental baja dan tahan banting. Lalu kalian juga sebaiknya menyiapkan kemampuan fisik yang prima serta kecerdasan otak yang luar biasa dan dibuktikan dengan nilai akademik yang tinggi. Kalian juga harus menyiapkan nilai Akademik yang tinggi dengan dibuktikan oleh nilai UAS dan nilai raport sejak pertama kali menginjakan kaki di bangku Sekolah Menengah Atas/ SMA atau setaranya. Selanjutnya kalian dianjurkan untuk mencari informasi sebanyak mungkin mengenai Akademi Militer atau AKMIL ini, informasi-informasi tersebut akan membantu kalian dalam mengenali AKMIL lebih jauh.

Berikut 4 Kelebihan Masuk AKMIL Yang Harus Kita Ketahui

Terlepas dari beberapa perjuangan dan persyaratan yang kalian perlu tempuh agar bisa menjadi seorang perwira di Akademi Militer, kalian juga harus mengetahui beberapa kelebihan yang dimiliki oleh Akademi Militer atau AKMIL sebagai motivasi kalian. Berikut adalah beberapa daftar kelebihan yang dimiliki oleh Sekolah kedinasan AKMIL, antara lain :

  • AKMIL membebaskan biaya pendidikan

Perlu diketahui bahwa Akademi Militer atau AKMIL merupakan salah datu Sekolah Kedinasan yang membebaskan biaya pendidikan selama kurang lebih 4 (empat) tahun. Biaya pendidikan AKMIL nantinya akan di tanggung oleh Pemerintah. Para taruna juga akan mendapatkan fasilitas asrama gratis, pembebasan biaya makan, seragam, dan peralatan penunjang kegiatan belajar mengajar. Kalian tentunya tidak perlu repot-repot untuk memikirkan biaya yang harus di tanggung ketika masuk ke Sekolah Kedinasan AKMIL. Kalian juga nantinya akan mendapatkan uang saku setiap bulannya dari Pemerintah. Tentu hal ini akan menambah motivasi kalian untuk masuk ke Sekolah Kedinasan AKMIL.

  • Menjadi Pegawai Negeri

Alumni dari Sekolah Kedinasan AKMIL nantinya akan menjadi Perwira TNI Angkatan Darat. Dengan status Perwira TNI Angkatan Darat akan menjadikan kalian sebagai Pegawai Negeri secara otomatis. Perlu diketahui bahwa seorang Pegawai Negeri adalah salah satu pekerjaan idaman bagi orang-orang di Indonesia. Hidup mereka akan di jamin oleh Negara dan bahkan sampai mereka meninggal pun akan masih di perhatikan keberlangsungan hidup keluarganya oleh Negara hingga batas waktu tertentu. Maka dari itu kalian hanya perlu untuk menyelesaikan masa Pendidikan di Sekolah Kedinasan AKMIL ini.

  • Gaji yang akan di dapatkan

Menjadi seorang Perwira TNI angkatan Darat yang bekerja di lingkungan pemerintah dengan, tentunya akan memberikan pekerjaan yang menghasilkan gaji yang tidaklah sedikit. Tidak semua orang bisa mendapatkan kesempatan emas seperti ini, terlebih apabila kalian bisa lolos dalam masa promosi jabatan dan terus naik ke pangkat yang lebih tinggi, maka upah atau gaji yang kalian dapatkan juga akan semakin besar tentunya. Hal ini tentunya memerlukan perjuangan yang besar. Gaji besar tersebut pantas di dapatkan sebagaimana kinerja dan proses yang akan kalian kerahkan.

  • Dapat mengangkat martabat keluarga

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh AKMIL adalah sebagai lulusan dari Akademi Militer tentunya secara tidak langsung bisa mengangkat martabat keluarga. Tentu hal ini bukanlah kelebihan yang secara lagsung diberikan oleh AKMIL, akan tetapi pandangan masyarakat mengenai pekerjaan seperti Perwira TNI Angkatan Darat adalah sebuah pekerjaan yang memiliki ruang khusus di masyarakat. Telebih pekerjaanmu adalah sebuah pekerjaan yang mengayomi dan melindungi masyarakat dari segala macam bahaya. Tentunya dampak tidak langsung akan di rasakan oleh keluarga kalian nantinya.

Demikian adalah beberapa kelebihan yang akan didapatkan apabila kalian bisa masuk dan lulus dari Akademi Militer.Persiapkanlah diri kalian lebih dini agar kalian bisa menjadi seorang perwira TNI Angkatan Darat seutuhnya.

13 Komentar

    • NELLIS HIA

      Semoga sukses selalu buat para calon calon Akmil 🥰🙏

      Balas
      • Boy sihombing

        Amin

        Balas
    • Yanto

      Termakasih sangat membantu

      Balas
  1. Aldi Ahmad Revaldi

    Alhamdulillah
    Semoga aja saya bisa masuk akademi militer 😇💪
    Aamiin🤲🤲

    Balas
    • Vargas

      Amin

      Balas
      • NELLIS HIA

        Semoga Tuhan memberkati aku sampai jadi Akmil 🥰🙏

        Balas
  2. Juliaman Zai

    harapannya tahun 2024/2025 tidak ada perubahan yah….

    Balas
  3. Ary nur subekti

    Semoga anak saya kelak bisa masuk AKMIL
    Aminn

    Balas
  4. Ruwanti

    Anak saya bercita2 menjadi TNI, mudah2an bisa masuk di akmil, Amin

    Balas
  5. Ema

    Semoga anak saya kelak bisa masuk akmil aamiin

    Sekarang anak saya masih kelas 9

    Balas
  6. Komentator

    Sarjana sajalah masuk akmilnya.
    Hehehe

    Balas
  7. Niar

    Terimakasih, informasinya. Kiranya Tuhan Izinkan anak ku masuk Akmil, Amin…🙏

    Balas

Tinggalkan Balasan ke Vargas Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga Yang Lainnya…