Mengenal Program Studi Dan Prospek Kerja Lulusan STIN

oleh | Apr 28, 2020 | Blog, Sekolah Kedinasan | 186 Komentar

Untuk teman-teman yang ingin melanjutkan study mungkin PTK atau Perguruan Tinggi Kedinasan bisa menjadi salahs satu pilihan kalian. Untuk saat ini Perguruan Tinggi Kedinasan cukup digemari oleh kaum muda dan mudi. Dari sekian banyak Perguruan Tinggi Kedinasan yang ada di Indonesia, ada salah satu PTK yang masuk jajaran sekolah kedinasan favorit yaitu STIN. Setiap tahunnya sekolah kedinasan ini selalu mendapat pelamar yang cukup banyak. Maka dari itu untuk kalian yang berminat bergabung dan menjadi calon praja di STIN, artikel ini akan mereview tentang STIN dan progam studi yang ditawarkannya.

Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau lebih dikenal dengan STIN merupakan salah satu sekolah tinggi kedinasan yang ada di Indonesia. Sekolah tinggi ini beraa di bawah naungan BIN (Bada Intelijen Negara) yang mana memiliki tujuan untuk menyelenggarakan pendidikan akademik dibidang intelijen serta dapat menyelenggarakan pendidikan profesi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Untuk kampus STIN sendiri berada di Sentul Bogor, Jawa Barat.

Beberapa Fasilitas Kedinasan STIN

  1. Asrama Mahasiswa;
  2. Laboratorium Intelligence Devices;
  3. Lapangan Tembak;
  4. Auditorium;
  5. Pusat Kebugaran;
  6. Laboratorium Bahasa dan Komputer;
  7. Poliklinik;
  8. Guest House;
  9. Rumah Ibadah;
  10. Dll.

Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN menawarkan dua buah progam studi, yaitu jurusan Agen dan Intelijen Negara. Apabila nanti kalian berhasil masuk dan lulus dari sekolah STIN ini, kalian akan mendapatkan gelar S,in. Tentunya gelar tersebut dapat diraih dengan masa pendidikan selama 4 (empat) tahun. Selanjutnya apabila kalian lulus dari sekolah ini, kalian tak perlu repot-repot atau bingung mencari pekerjaan karena teman-teman bisa menjadi SDM BIN (Badan Intelijen Negara) sesuai dengan undang-undang no 17 tahun 2011. Tak hanya itu Sekolah Tinggi Intelijen Negara ini juga menawarkan biaya sekolah dan uang saku secara Cuma-Cuma.

Macam – Macam Program Studi Kedinasan STIN

  • Jurusan Agen

Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN merupakan salah satu sekolah kedinasan di Indonesia yang mempunyai progam studi Agen Intelijen. Jurusan ini mendidik dan mencetak para muridnya menjadi seorang agen yang mempunayi kemampuan intelijen yang cukup tinggi yang nantinya diharapkan dapat berkarir di bidang pemerintahan atau swasta. Di dalam jurusan ini para praja STIN akan diberikan dan di bekali pola pikir yang inovatif untuk bisa memecahkan masalah yang ada di dunia nyata ini yang bersifat kompleks tentunya.

Pada dasarnya jurusan Agen ini memusatkan pada perkembangan dunia analisis intelijen yang sangat dinamis tentunya dengan penekanan pada pengguanaan penelitian akademik sebagai metode analisisnya. Jurusan ini akan membawea kalian berada di dunia detektif. Mencoba untuk memcahkan masalah-maalah yang rumit dengan pola pikir yang cepat. Prospek kerja untuk alumni dari jurusan ini cukuplah menggiurkan, karena pekerjaan yang ditawarkan untuk para alumni ini tergolong bagus. Berikut adalah beberapa prospek kerja yang mungkin bisa menjadi terusan setelah kalian lulus dari jurusan Agen ini,

  1. Intel Polisi;
  2. Intel Militer;
  3. Detektif;
  4. Investigator;
  5. Analisis intelijen
  6. Dll
  • Jurusan Intelijen

Jurusan lainnya yang ditawarkan oleh Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN adalah Jurusan Intelijen analisis. Tak berbeda jauh dengan jurusan lainnya yang ada di STIN yaitu jurusan Agen, jurusan ini juga menuntut para Prajanya untuk memiliki pola pikir yang inovatif. Untuk perbedaannya sendiri jurusan ini lebih banyak menitik beratkan pada pergerakan di belakang layar. Akan tetapi mereka dituntut mematikan dalam setiap pergerakannya terutama dalam memecahkan masalah-masalah yang kompleks. Jurusan ini makin di minati karena pertumbuhan dan perubahan dunia intelijen yang sangat cepat. Mereka mendapat berbagai dorongan seperti perkembangan teknologi internet, terorisme dan pengaruh politik terhadap perkembangan dunia. Maka dari itu banyaknya permintaan akan para ahli intelijen untuk menempati berbagai posisi di bidang pemerintahan maupun swasta untuk saat ini.

Untuk prospek kerja lulusan dari jurusan Intelijen juga sangat menggiurkan. Mereka dapat bekerja sebagai,

  1. Polri (Intelkam);
  2. TNI (BAIS);
  3. Badan Intelijen Negara (BIN);
  4. Komisi pemberantasan Korupsi (KPK);
  5. Bea Cukai;
  6. Kejaksaan Agung;
  7. Kehakiman;
  8. Imigrasi;
  9. Ataupun perusahaan swasta yang menawarkan untuk menjaganya dari maraknya spionase dan pembajakan informasi perusahaan.

Demikian adalah Informasi mengenai prodi yang ditawarkan oleh Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN. Apabila kamu berminat untuk bergabung dan menjadi seorang Praja STIN seutuhnya, sebaiknya kamu mempersiapkan diri sejak dini agar hasil yang kamu dapat lebih matang.

186 Komentar

  1. NUR UMI

    apakah anak lulusan bahasa bisa masuk di STIN

    Balas
    • Varent

      Bisa kak, saya sudah tanya melalui kontak WA STIN.

      Balas
      • Nabila alkhoiriah

        Apakah lulusan STIN bisa bekerja di daerah seperti bengkulu?

        Balas
        • rakka

          Bisa Kak tergantung pada penempatan dari instansi terkait

          Balas
          • Herman

            Ijin bertanya apakah dapat mendaftar di stin sementara sebelumnya sdh mendaftar di sekolah kedinasan lainnya tetapi tdk lulus administras karena lupa memasukkan salah satu persyaratan?

          • Safina Rahma

            Pendaftaran STIN dan sekolah kedinasan lainnya biasanya dilakukan secara serempak sehingga peserta hanya bisa memilih satu perguruan tinggi. Jika memang ingin mendaftar STIN bisa mencoba di penerimaan tahun berikutnya 😊

          • fuji

            kak apakah masuk stin butuh nilai utbk?

          • Nurul Febi

            Sekolah kedinasan yang sudah resmi menggunakan nilai UTBK sebgai syarat administratif adalah PKN STAN (Politeknik Keuangan Negara) yg sebelumnya bernama STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara)
            Adapun untuk sekolah kedinasan yang lain, belum ada pengumuman resmi lebih lanjut.

          • Heriansya

            Kak izin bertanya apakah sesudah lulus STIN sama dengan s1

          • Nurul Febi

            Iya, saat lulus dari STIN taruna/taruni mendapat gelar Sarjana Intelijen (S.In.). Tapi, gelar S1 ini tentunya tidak akan digunakan dalam penulisan nama.

          • Ihwan bil micer

            Ijin bertanya kk jika sudah S1 apakah bisa mendaftar di STIN kk

          • Nurul Febi

            Persyaratan mendaftar STIN, berpendidikan minimal lulusan SMA/MA/SMK 3 tahun terakhir dari tahun dibukanya pendaftaran. Misalnya, pendaftaran tahun 2022, yang bisa mendaftar lulusan SMA/MA/SMK tahun 2020, 2021, dan 2022. Serta umur saat proses pendaftaran tidak boleh lebih dari 20 tahun.

        • Ningsih Daud

          Apakah lulusan STIN pasti jd ASN?

          Balas
          • Rudolf

            Apakah jurusan Agen juga mendapat titel S.In ?

          • Safina Rahma

            Berdasarkan informasi yang didapat, lulusan S1 STIN akan mendapat gelar S.In. 😊

        • Encum s

          Apakah ada biaya per semester atau lain nya jika sudah masuk STIN ?

          Balas
          • Safina Rahma

            Pendidikan di STIN itu gratis, ya, semua sudah ditanggung oleh pemerintah 😊

          • Husnul

            Apakah jurusan Agama bisa mendaftar di stin ?

          • Safina Rahma

            Bisa, asalkan bukan lulusan Paket C ☺

          • Muhamad Ali rizal

            Apakah lulusan SMK teknik Pemesinan bisa masuk stin?

          • Nurul Febi

            Bisa Kak, dengan persyaratan (penerimaan taruna STIN tahun 2022) berpendidikan minimal SMA/SMK/MA (bukan lulusan paket C) dengan ketentuan: Lulusan SMA/SMK/MA tahun 2020 dan 2021, nilai rata-rata ijazah minimal 80; Bagi lulusan SMA/SMK/MA tahun 2022, nilai rata-rata rapor semester 1 s/d semester 5 minimal 75.

      • Dela

        ada kontaknya? boleh minta?

        Balas
          • Anonim

            Apakah setelah lulus stin bisa masuk di Akmil?

          • Safina Rahma

            Lulusan STIN akan menjalani masa ikatan dinas dan ditempatkan di lembaga negara sesuai kebutuhan pemerintah. Di sisi lain, untuk menjadi Taruna Akmil, ada persyaratan usia maksimal. Jadi, jika setelah lulus dari STIN, kemungkinan besar tidak bisa mendaftar di sekolah kedinasan lainnya seperti Akmil, sebaiknya memilih salah satu saja 😊

          • Marlo

            Izin bertanya bagaimana syarat S2 di STIN

          • Safina Rahma

            STIN tidak mempublikasikan syarat penerimaan untuk jenjang S2. Jika ingin jawaban yang lebih pasti, bisa ditanyakan melalui kontak STIN di WhatsApp: 081223849840 atau e-mail: info.ptb@stin.ac.id

          • Firman

            Untuk pendaftaran calon mahasiswa baru di th 2022 kpn ??

          • Safina Rahma

            Belum ada pengumuman resmi terkait jadwal penerimaan taruna STIN tahun 2022. Sebagai gambaran, pendaftaran tahun 2021 dimulai pada awal bulan April, jadi bisa mulai mempersiapkan diri dari bulan Februari/Maret.

          • nurliza putri siregar

            Assalamu’alaikum, izin bertanya, saya kelulusan Smk taruna, apakah bisa daftar ke STIN?🙏

          • Nurul Febi

            Bisa Kak, asalkan bukan lulusan paket C.

          • Ahmad Fadly

            Izin bertanya, pak apabila masuk sekolah kedinasan stin, apakah harus bisa menguasai bahasa asing?

          • Nurul Febi

            Taruna STIN diberikan pilihan beberapa bahasa seperti Bahasa Arab, Mandarin, Jepang, atau Perancis dan dari awal taruna memulai perkuliahan harus memilih salah satu/beberapa bahasa. Bahasa Inggris tidak termasuk dalam kategori, lantaran taruna STIN diwajibkan dari awal untuk menguasai Bahasa Inggris.

        • Dirham

          Assalamualaikum kak bisa minta nomor kaka’🙏

          Balas
          • Bhintang

            apakah setelah lulus stin boleh mendaftar akpol? jika usia masi mencukupi.

          • Safina Rahma

            Setelah lulus, taruna STIN akan mengikuti ikatan dinas dan bekerja di bawah BIN sehingga tidak memungkinkan jika ingin mendaftar Akpol. Namun, taruna STIN berkesempatan untuk bekerja di berbagai lembaga negara termasuk kepolisian jika ditempatkan oleh BIN.

          • Arya Lombe Pasau'

            Apakah lulusan STIN bisa menjadi perwira polri dan menerima penaikan pangkat hingga jendral?

          • Nurul Febi

            Lulusan STIN akan menjalani masa ikatan dinas dan ditempatkan di lembaga negara sesuai kebutuhan pemerintah. Adapun prospek kerja lulusan STIN antara lain adalah langsung diangkat jadi ASN, ditempatkan di BIN, bisa menjadi Intel Polisi, Intel Militer, Detektif, Investigator, Analisis Intelijen, dan lain-lain. Untuk kenaikan pangkat akan ditentukan sesuai kebutuhan.

      • Devi Yunike Meliana

        Apakah anak lulusan Akuntansi bisa masuk di STIN

        Balas
        • Safina Rahma

          STIN tidak mensyaratkan lulusan jurusan tertentu, ya, asalkan tidak paket C.

          Balas
          • Ftrya

            Di STIN selama pedidikan diperbolehkan menggunakan hijab atau tidak ya kalau boleh tau

          • Safina Rahma

            Tidak ditemukan informasi pasti tentang hijab saat mengikuti pendidikan. Namun, saat mengikuti seleksi, calon taruni boleh memakai hijab 😊

      • Indra

        Mohon izin bertanya, kalo jurusan agama dari MA apakah bisa mendaftar di STIN?

        Balas
        • Safina Rahma

          Bisa, asalkan bukan lulusan Paket C dan memenuhi syarat nilai minimal 😊

          Balas
        • Aisyah khairani

          Mohon maaf kak izin bertanya,apakah selama proses belajar tidak ada kekerasan bagi mahasiswa baru

          Balas
          • Nurul Febi

            Tidak ada unsur kekerasan selama proses belajar, Kak.

      • Vito scaletta

        Apakah STIN memperbolehkan rambut panjang seperti agen luar negeri??

        Balas
        • Safina Rahma

          Tidak ada persyaratan atau ketentuan tertentu terkait panjang rambut. Tapi biasanya kalau pendidikan taruna di Indonesia wajib potong pendek baik pria maupun wanita 😊

          Balas
          • TRIANU

            apakah selama pendidikan stin ada masa libur ke kampung halaman?

          • Nurul Febi

            Mohon maaf, kami bukan bagian internal dari STIN, terkait hal tersebut Kakak bisa langsung tanyakan ke kontak STIN ya 😊

      • Devina

        Kak kalo wanita apakah bisa memilih prodi jurusan agen di stin? Lalu prodi jurusan itu memilih sendiri atau dipilihkan?

        Balas
        • Safina Rahma

          STIN menerima pendaftar baik laki-laki maupun perempuan. Terkait pemilihan jurusan bisa ditanyakan langsung ke kontak STIN (info.ptb@stin.ac.id) karena tidak disebutkan detailnya di pengumuman penerimaan taruna baru 😊

          Balas
    • Lisa Oktafiani

      Apa lulusan SMK bisa masuk STIN?

      Balas
      • Safina Rahma

        Bisa, asalkan bukan lulusan Paket C 😊

        Balas
        • Ryan

          Lulusan STIN bisa Gak berkarir di dunia PBB?

          Balas
          • Nurul Febi

            Lulusan STIN akan menjalani masa ikatan dinas dan ditempatkan di lembaga negara sesuai kebutuhan pemerintah. Sebagian besar lulusan STIN akan bekerja sebagai Polri (Intelkam), TNI (Badan Intelijen Strategis), dan Badan Intelijen Negara (BIN).

    • Dona

      Pangkat apa yang kita dapatkan jika ingin bergabung ke kepolisian dari jalur STIN apakah sama seperti mendaftar akpol

      Balas
      • Safina Rahma

        Tentunya pangkat yang didapat oleh lulusan Akpol dan STIN akan berbeda. Selain itu, lulusan STIN juga tidak pasti akan ditempatkan ke kepolisian karena menyesuaikan kebutuhan pemerintah.

        Balas
    • Jeje

      Apakah mempunyai salah satu gigi miring , bisa masuk STIN?

      Balas
      • Nurul Febi

        Gigi tentunya akan diperiksa saat tes kesehatan, termasuk gigi miring. Penilaian dilakukan oleh pihak panitia dan pelaksana tes kesehatan. Lolos atau tidaknya tergantung pada hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh tim kesehatan dan panitia seleksi 😊

        Balas
    • Sabila Putri

      ijin bertanya, jika pada agustus 2022 usia saya 21. apa kah tetap bisa mendaftar stin?

      Balas
      • Nurul Febi

        Persyaratan pendaftaran STIN, pendaftar berusia serendah-rendahnya 16 tahun dan tidak lebih dari 21 tahun per tanggal 31 Desember 2022 (dibuktikan dengan Akte Kelahiran/Surat Keterangan Lahir).

        Balas
  2. Arif Wira Yoyada H.

    Apakah masuk STIN terkontaminasi dgn KKN ?

    Minat Bakat dan Kemampuan serta Prestasi apakah yg hrs di miliki calon praja STIN ?

    Balas
    • Nda

      Pertanyaan yang sangat cakep.
      Satu server kita🤝
      #ditunggu jawab’a min..!? 😇🙏

      Balas
      • Nurul Febi

        Salah satu persyaratan administrasi pendaftaran STIN adalah Surat Pernyataan Kesediaan Tidak Melakukan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN), jadi diharapkan para taruna STIN tidak melakukan KKN. Minat, bakat, kemampuan, atau prestasi yang harus dimiliki calon praja antara lain Cerdas Istimewa, Prestasi Olimpiade, Keahlian IT, Keahlian Bahasa, Keahlian Beladiri, atau Paskibra.

        Balas
  3. Debiii

    Berapa daya tampung stin? Khusus nya prodi agen?

    Balas
    • rakka

      Untuk daya tampung STIN belum bisa memastikan Kak

      Balas
      • Masniari munthe

        Kak apakah STIN menerima semua jurusan MA? Contoh saya di MA jurusan ilmu keagamaan apakah bisa mendaftar STIN?

        Balas
        • Safina Rahma

          Tidak ada syarat khusus jurusan ya, Kak, asalkan tidak Paket C

          Balas
          • Ayub juniawan

            Kak apakah di stin di tuntut untuk mahir dalam matematika?

          • Safina Rahma

            Saat seleksi, tidak ada persyaratan khusus terkait kemampuan matematika. Asalkan memenuhi persyaratan baik nilai maupun lainnya, semua bisa punya kesempatan untuk masuk STIN 😊

          • Penyoba

            paket c maksudnya apa ya kak

          • Nurul Febi

            Paket C adalah Program Pendidikan Kesetaraan (Paket) yang memiliki 2 Jurusan program yaitu IPA dan IPS, keduanya adalah program Pendidikan Non Formal yang setara dengan SMA.

        • Yuliyanti Afitasari

          Nilai rata-rata agar bisa masuk STIN berapa ya kak klo beleh tau??

          Balas
          • Safina Rahma

            Berdasarkan persyaratan penerimaan di tahun 2021, nilai minimal untuk masuk STIN berbeda tergantung angkatan lulus. Bagi lulusan tahun 2019 dan 2020 nilai rata-rata ijazah minimal 80. Sedangkan bagi yang lulus tahun 2021, nilai rata-rata rapor untuk semester 1-5 minimal 75.

        • Priasmara

          Kak apakah berarti setelah lulus STIN bisa langsung ditempatkan kerjaa?

          Balas
          • Safina Rahma

            Setelah lulus, taruna STIN akan ditempatkan di institusi pemerintah sesuai kebijakan dan kebutuhan.

    • Ardy

      Kak apakah lulusan STIN bisa langsung jadi perwira TNI?

      Balas
  4. Ahmad Yulianta

    Umur 30 bisa ikut daftar…?

    Balas
    • rakka

      Untuk Usia 30 sudah tidak bisa kak

      Balas
    • Sutarno

      Beliau baru lulus smea perkantoran..bisa nda mendaftar di STIN

      Balas
        • Ariel Raditya

          Apa saja Tes untuk masuk STIN?

          dan apakah ada tes renang?

          Balas
          • Safina Rahma

            Tes masuk STIN terdiri dari:
            – Seleksi Administrasi.
            – Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
            – Seleksi Kompetensi Bidang berupa tes psikologi, tes kesehatan fisik dan jiwa, tes kesamaptaan jasmani, serta tes mental ideologi dan wawancara.
            – Pantukhir.

            Sepertinya akan ada tes renang pada tahapan tes kesamaptaan jasmani.

        • nabilla

          lulus tahun ini dan tertarik masuk stin, namun saya ingin kerja dulu. apakah stin bisa gap year?

          Balas
          • Safina Rahma

            Asalkan masih memenuhi syarat tahun lulus dan syarat usia minimal, maka bisa mendaftar STIN.

          • aliya sanita

            Kak uzin bertanya, apakah boleh bagi perempuan saat mendaftar potongan rambutnya seperti laki laki ? 🙏

          • Elly

            Tidak ada aturan atau ketentuan khusus terkait potongan rambut pada seleksi STIN

      • Dani Napitupulu

        KAK apakah setelah lulus STIN, apakah kita bisa kuliah keluar negeri?

        Balas
        • Nurul Febi

          Setelah lulus, taruna STIN akan mengikuti ikatan dinas dan bekerja di bawah BIN sehingga tidak memungkinkan jika ingin mendaftar kuliah di luar negeri.

          Balas
        • Candrawati Haspi

          Apakah STIN tidak identik dengan Perploncoan KK Tingkat yg berakhir pada penganiayaan.
          Saya sebagai org tua sedikit trauma dgn sekolah Ikatan Dinas..🙏🙏🙏

          Balas
  5. Ata

    Max umur 20 klo ga salah

    Balas
  6. Daffa

    Lulusan stin apa hanya bisa bekerja di BIN? Saya masih bingung dengan sistem lulusan dari sekolah kedinasan. Mohon dijawab kak atau dibuatkan blog nya 🙂 terimakasih

    Balas
    • Reza

      Apakah kalo kita tamatan STIN pas mau kerja di kepolisian/TNI…kita harus mengikuti tes lagi??

      Balas
  7. Sangga

    Cara masuk ke STIN gimana kak? Dan syarat² apa sja yg harus di penuhi untuk jadi siswa di STIN?

    Balas
      • Evalina

        maaf kak, link nya gbsa dibuka, lihat lwt web mna ya?

        Balas
        • Safina Rahma

          Link pengumuman PTB STIN tahun 2021 bisa dicek di sini 😊

          Balas
    • Angel hia

      Kak mau nanyak, apa STIN ada persyaratan harus memakai nilai utbk atau berkaitan dengan Ltmpt?

      Balas
      • Safina Rahma

        Mohon maaf, belum ada informasi lebih lanjut terkait hal itu 😊

        Balas
    • Tiara

      Apakah ada syarat mengenai Gigi ka?

      Balas
      • Safina Rahma

        Tidak ada persyaratan khusus terkait gigi di penerimaan taruna baru STIN. Namun, pemeriksaan kondisi gigi tetap akan dilakukan pada saat tes kesehatan.

        Balas
    • Nanda kurnia

      Izin bertanya,untuk kaki o/x ada peluang masuk ke stin tidak kak?

      Balas
      • Nurul Febi

        Tidak ditemukan informasi ketentuan terkait kondisi kaki o/x. Ada banyak hal yang akan dinilai terkait fisik calon taruna. Lolos atau tidaknya tergantung pada hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh tim kesehatan dan panitia seleksi 😊

        Balas
    • Safina Rahma

      Syarat pendaftarnya yaitu tidak buta warna ya, Kak 😊

      Balas
  8. Leylitha

    Apakah SMK jurusan akuntansi bisa masuk di STIN?

    Balas
    • Safina Rahma

      Bisa, Kak, asal bukan lulusan Paket C

      Balas
  9. Rehan

    Setelah lulus dari stin bisa masuk perwira polri min?

    Balas
    • rakka

      Bisa Kak sesuai penempatan

      Balas
  10. rikaz

    apakah jurusan agama bisa masuk STIN kak?

    Balas
    • Safina Rahma

      Tidak ada syarat jurusan untuk masuk STIN ya, Kak, asalkan dari SMA/MA/SMK

      Balas
  11. lathifa

    kak kalau udh lulus stin, bisa langsung kerja di BIN kah?

    Balas
    • Safina Rahma

      Tergantung penempatannya ya, Kak

      Balas
    • Tari

      Kalo untuk daftar di stin ada pembayaran kampusnya kah kaya misalnya uang semesternya gitu,uang gedungnya gitu. Kalo ada, boleh tau liat infonya dimana?

      Balas
      • Safina Rahma

        Pendaftaran dan pendidikan di STIN tidak dipungut biaya, ya, semua ditanggung oleh pemerintah 😊

        Balas
  12. Reza

    Apakah kalo kita tamatan STIN pas mau kerja di kepolisian/TNI…kita harus mengikuti tes lagi??

    Balas
    • Safina Rahma

      Setahu saya tidak, Kak, karena di STIN sudah dididik untuk ditempatkan di berbagai lembaga negara, Kepolisian/TNI itu salah satunya 😁

      Balas
      • Anggia

        Jika syarat administrasi semua terpenuhi kecuali utk kartu bpjs nya gk pnya, itu langsung gagal ato gimana?

        Balas
        • Safina Rahma

          Persyaratan yang diajukan harus dipenuhi oleh semua pendaftar. Jika memang belum punya BPJS bisa buat dulu secara mandiri 😊

          Balas
  13. farras

    kalo mau daftar di stin,daftar nya dimana ya min?

    Balas
  14. juwita

    kak apa benar yg lulus dari stin dihapus dari kk dan susah dihubungi?

    Balas
    • Safina Rahma

      Kurang tau, Kak, kalau itu 😅

      Balas
      • Olin

        Loh berati kk skrg dbg spa ya..kok tdk tau

        Balas
        • Safina Rahma

          Mohon maaf, kami bukan bagian internal dari STIN, jadi kurang tahu mengenai hal tersebut 🙏
          Jika memang penasaran, bisa tanya langsung ke kontak WhatsApp STIN, ya, di https://wa.me/081324281133 😊

          Balas
          • Muhammad Reza Pahlevi

            Kak apakah umur 21 tahun masih bisa keterima di STIN ?

          • Safina Rahma

            Berdasarkan persyaratan penerimaan taruna STIN tahun 2020, batas usia yaitu minimal 16 tahun dan maksimal 24 tahun per 31 Desember 2020. Untuk tahun ini sendiri belum ada pengumuman dari pihak STIN. Nantikan informasi dari kami, ya 😉

  15. Angel hia

    Kak mau nanyak, apa STIN ada persyaratan harus memakai nilai utbk?

    Balas
  16. Fanny Putri Natasya

    apakah lulusan STIN langsung ditempatkan didaerah” atau mencari pekerjaan sendiri? biaya pendidikan ditanggung pemerintah atau pribadi? berapa tahun masa pendidikannya?

    Balas
    • Safina Rahma

      Lulusan STIN akan ditempatkan sesuai dengan kebutuhan pemerintah/lembaga. Biaya pendidikannya ditanggung pemerintah. Masa pendidikan 4 tahun, ya 😊

      Balas
  17. Sheni Yolanda

    Kalau untuk pendaftaran STIN 2021 kira-kira di buka bulan apa dan tanggal berapa ya ka?

    Balas
    • Safina Rahma

      Sebagai referensi, tahun 2020 pendaftaran dibuka pada bulan Juni dan tahun 2019 itu bulan April.
      Pantau terus informasi terbaru dari kami ya.
      atau bisa berkunjung di laman resmi https://stin.ac.id/ ya 😊

      Balas
  18. Jeffry

    Apakah ada S2 di STIN dan apakah bisa kita ambil S2 STIN jika S1 nya di PTN seperti UI/UGM/UNDIP?

    Balas
    • Safina Rahma

      Berdasarkan informasi dari Kompas.com, tahun 2021 ini STIN akan membuka beberapa program studi S2 seperti Intelijen Medik, Intelijen Cyber, dan Intelijen Ekonomi. Persyaratan pendaftarnya sendiri belum diumumkan. Pantau informasi dari kami, ya 😊

      Balas
      • Aeger

        Izin bertanya, untuk saat ini apakah pengumuman syarat S2 di STIN sudah diumumkan? Dan apakah menggunakan S2 di STIN menggunakan portal web yang berbeda dari S1 (ptb.stin.ac.id)?

        Balas
        • Safina Rahma

          Belum ada pengumuman lebih lanjut mengenai pendaftaran S2 STIN. Sebagai informasi, pembukaan S2 Intelijen Medik tahun 2020 diumumkan pada bulan September. Pantau informasi dari kami, ya 😊

          Balas
      • Sahara

        Apakah mahasiswi yg berhijab harus mengenakan celana?

        Balas
        • Safina Rahma

          Kalau saat tes kesehatan semua memakai celana, ya ☺

          Balas
    • Ilys

      Izin bertanya, Apakah Calon Taruna STIN wajib bisa bahasa asing selain bahasa Inggris? Terima kasih

      Balas
      • Safina Rahma

        Kalau sebelum menjadi taruna, tidak wajib. Tapi, ketika lolos seleksi dan menjadi mahasiswa STIN, maka diharuskan untuk mempelajarinya sejak awal perkuliahan. Bahasa yang bisa dipilih yaitu Arab, Mandarin, Jepang, atau Prancis.

        Balas
  19. Dhch

    Apa benar kalau perempuan itu jarang bisa jd BIN? Dan jga apakah kalau lulus dr STIN langsung ada pekerjaan gaperlu nganggur lgi?

    Balas
    • Safina Rahma

      Pendaftaran taruna STIN terbuka bagi laki-laki maupun perempuan, ya. Sedangkan untuk lulusan dari STIN sendiri akan ditempatkan di lembaga-lembaga sesuai kebutuhan pemerintah.

      Balas
  20. Long

    Apakah bisa mendftar AKPOL dan STIN secara bersamaan?

    Balas
    • Safina Rahma

      Pendaftaran untuk sekolah kedinasan hanya dibatasi untuk satu pilihan saja. Meskipun pendaftaran untuk AKPOL dan STIN berbeda (tidak terintegrasi melalui BKN), namun proses seleksi untuk kedua sekolah memakan waktu yang panjang. Dikhawatirkan apabila mendaftar di AKPOL dan STIN secara bersamaan, maka bisa jadi jadwal bertabrakan 😊

      Balas
    • Miftah Kurnia Arfah Pulungan

      Assalamualaikum kk,saya izin bertanya🙏,apakah sekolah di stin bole memakai hijab kk (bagi yang putri),dan apa bole memakai kacamata kk,kalau misalnya bole maxsimal minusnya kira-kira berapa ya kk😊🙏

      Balas
      • Safina Rahma

        Saat pendaftaran dan seleksi, calon taruni STIN boleh memakai hijab. Calon taruni boleh berkacamata dengan ukuran maksimal 1 baik plus atau minus.

        Balas
  21. AmrinaRZ

    Permisi mau tanya min, apakah mahasiswi stin boleh pakai hijab?

    Balas
    • Safina Rahma

      Mohon maaf, kami tidak bisa memastikan hal tersebut. Namun, ada kemungkinan bisa berhijab karena saat seleksi, banyak calon taruna yang memakai hijab 🙏

      Balas
  22. bambang

    sebelum tgl 30 april 2021 kami sudah mendaftar administrasi di stin namun ada yang ketinggalan belum di lampirkan ,sedangkan pendaftaran terakhir di undur menjadi tgl 8 Mei 2021….bagaimana caranya mengupload kekurangan lampiran tersebut ?

    Balas
    • Safina Rahma

      Silakan login ke laman ptb.stin.ac.id lalu unggah file sesuai dengan perintah yang tersedia 😊

      Balas
  23. Rahman

    apakah jurusan ips bisa masuk stin? dan jika mata silinder ada keringan atau tidak? jika ada batasnya sampai berapa?

    Balas
    • Safina Rahma

      STIN tidak mensyaratkan jurusan tertentu asalkan tidak lulusan paket C. Keringanan pengguna kacamata hanya diberikan untuk plus atau minus maksimal ukuran 1.

      Balas
    • Matilda

      Apakah masuk stin harus perawan?

      Balas
      • Safina Rahma

        Tidak ada persyaratan khusus terkait hal tersebut, namun kondisi semua calon taruna akan diperiksa saat tes kesehatan 😊

        Balas
  24. silmi putri

    kak mau tanya dong, kalau saya daftar stin itu saya tetap bisa daftar ke ptn gitu gak sih?

    Balas
    • Safina Rahma

      Tetap bisa, asalkan tidak mendaftar ke sekolah kedinasan lainnya 😊

      Balas
  25. Martina

    Halo kak, apakah daftar di stin hanya boleh sekali? Sya tahun lalu daftar dan lolos administrasi, cmn kemarin udh patah hati dluan karna hasilnya ga keluar. terus pas iseng2 cek, ternyata lolos. apa bisa kak daftar lagi tahun depan?

    Balas
    • Safina Rahma

      Asalkan masih memenuhi persyaratan seperti tahun lulus dan batas usia, kemungkinan masih bisa mendaftar 😊

      Balas
  26. Fenty

    Ijin bertanya..Biasa nya untuk taruni STIN sebalik nya ambil jurusan apa ya ? Mohon masukan nya🙏 Trimksh 🙏

    Balas
    • Safina Rahma

      Silakan pertimbangkan sesuai dengan keinginan dan tujuan masuk 😊

      Balas
  27. nana

    kak, kalo daftar STIN boleh daftar juga di PTN?

    Balas
    • Safina Rahma

      Syarat pendaftaran STIN yaitu tidak mendaftar ke sekolah kedinasan lainnya. Jadi, tetap boleh mendaftar ke PTN.

      Balas
      • aldo sebastian

        izin bertanya min, utk pendaftaran stin kan syarat administrasinya punya skck. Di skcknya sendiri, di kolom untuk keperluan, itu kita ngisinya apa ya klo ingin masuk stin

        Balas
        • Safina Rahma

          Bisa ditulis ‘Mendaftar STIN’ atau ‘Mendaftar Sekolah Kedinasan’. Namun, jika ingin lebih pasti, bisa ditanyakan langsung ke pihak STIN 😊

          Balas
  28. auliags

    apakah jika daftar universitas bisa daftar kedinasan juga?

    Balas
    • Nurul Febi

      Bisa, Kak.

      Balas
  29. Andara Ekasandhya Denta

    ijin bertanya, apakah boleh menggunakan hijab selama mengikuti pendidikan di STIN ??
    mohon penjelasannya

    Balas
    • Nurul Febi

      Tidak ditemukan informasi pasti tentang hijab saat mengikuti pendidikan. Namun, saat mengikuti seleksi, calon taruni boleh memakai hijab 😊

      Balas
  30. Alifah

    permisi kak, untuk tahun ini kalau ikut pendaftaran stin apakah masih bisa mengikuti utbk?

    Balas
    • Nurul Febi

      Jika jadwal tes seleksi pendaftaran STIN tidak bertabrakan dengan jadwal UTBK, masih bisa ikut. Menurut pengumuman, pelaksanaan tes seleksi STIN dan pelaksanaan UTBK 2022 gelombang 1 & 2 sama-sama dilaksanakan bulan Mei – Juni (yang mana jadwal keduanya bertabrakan).

      Balas
  31. heru maryadi

    Permisi ka saya mautanya ada permasalahan dalam mengisi pendaftaran harus mencantumkan ijazah tp rata d stiap skolah blum ada pengumuman kelulusan apalgi ijazah ..trims

    Balas
    • Nurul Febi

      Kakak bisa coba mencantumkan Surat Keterangan Lulus/Surat Keterangan Siswa kelas 12 dari Sekolah.

      Balas
  32. Araitol

    Setelah lulus di STIN bisa lanjut untuk masuk intelijen negara lain gk?

    Balas
    • Nurul Febi

      Biasanya lulusan dari STIN akan langsung ditempatkan di Instansi Pemerintahan atau Badan Intelijen Negara (BIN).

      Balas
  33. Viyoza Zowen

    KK tanya kak,tes utk masuk stin itu sama dengan tes polri pada umunya?

    Balas
  34. Bethsiani Fobia

    Mohon ijon bertanya , dari yang saya baca berarti untuk penerimaan STIN batas kelulusan SMA/SMK itu 3 tahun ? Apakah yamg sudah lewat 3 tahun kelulusan ,tapi umurnya masih memadai bisa ikut mendaftar?
    Terimakasih

    Balas
    • Nurul Febi

      Berdasarkan persyaratan umum penerimaan batas kelulusan 3 tahun, Kak. Untuk hal tersebut bisa langsung menanyakan ke pihak STIN ya, Kak.

      Balas
  35. nisrina

    Kalau untuk BB jadi persyaratan ngga ya kak buat masuk STIN?

    Balas
    • Nurul Febi

      Untuk persyaratannya berat badan ideal/seimbang ya, Kak.

      Balas
    • sam

      bedanya intel polisi dan intelkam itu apa ya?

      Balas

Tinggalkan Balasan ke Ariel Raditya Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga Yang Lainnya…